Pusat Jual Platik Kemasan Standing Pouch Digital di Purbalingga

Penggunaan mesin cetak kemasan saat ini sudah sangat banyak berubah. Keberadaan dan kemajuan teknologi membawa dampak yang sangat baik untuk mesin cetak kemasan yang juga berkembang berdasar teknologi digital saat ini.

Jika 20 tahun yang lalu para produsen masih mengandalkan jasa cetak kemasan yang menggunakan mesin rotogravur, kini adanya mesin digital juga bisa berdampak pada cetak kemasan yang jauh lebih cepat.

jual plastik kemasan

Jual Plastik Kemasan

Tapi keberadaan mesin cetak kemasan digital bukan berarti menggeser mesin cetak rotogravure sepenuhnya. Sampai saat ini masih ada juga para jasa cetak kemasan yang menggunakan mesin rotogravure selama masa pengerjaan cetak kemasannya.

Untuk lebih mudah mengetahui perbedaan dari kedua mesin cetak kemasan yang menjadi andalan, artikel ini akan membahasnya lebih lanjut, simak penjelasannya di bawah ini.

Dari segi komponen mesin

Hal yang menarik untuk diperhatikan dan menjadi perbandingan adalah dari komponen mesin yang digunakan. Komponen mesin yang ada merupakan hal penting untuk ditelaah lebih jauh. Hal ini karena mesin menjadi salah satu komponen atau tenaga yang menjadi inti dari mesin cetak yang digunakan.

Dalam mesin rotogravure, ada banyak komponen mesin yang digunakan untuk mencetak sebuah kemasan. Misalnya seperti silinder, heater blower, doctor blade, tinta, ruber, reducer atau solven, dan strobo. Salah satu yang paling memegang peran penting adalah silinder yang digunakan dalam mesin rotogravure.

Peran silinder dalam mesin rotogravure sangatlah penting karena menjadi alat untuk utama untuk mencetak desain yang nantinya ada pada kemasan. Masalahnya adalah, harga silinder sangatlah mahal dan menguras anggaran. Maka dari itu mesin cetak rotogravure sangat tidak ramah untuk usaha kecil yang ingin memiliki kemasan sendiri.

Setiap Anda ingin mencetak kemasan pun harus membeli silinder terlebih dahulu dan hal tersebut sangat membuang anggaran dan tenaga. Ini menjadi salah satu kekurangan dari mesin rotogravure karena tidak ramah terhadap usaha kecil dengan harga silinder yang cukup mahal.

Mesin cetak digital punya komponen yang lebih sedikit dan ringkas namun tidak mengurangi tingkat kualitas yang ada. Jika mesin rotogravure punya ukuran yang sangat besar karena melibatkan banyak komponen mesin yang digunakan, hal tersebut berbeda dari mesin digital yang punya ukuran fisik lebih ramping karena komponen yang ada sudah banyak dibuat dalam bentuk digital.

Dari segi waktu pengerjaan

Dalam mesin digital, waktu yang pengerjaan cetak kemasan bisa dilakukan sesegera mungkin tanpa perlu menunggu silinder yang biasa dipakai di mesin rotogravure. Karena tidak menggunakan komponen silinder inilah yang menyebabkan pengerjaan cetak kemasan di mesin digital berjalan lebih cepat dibanding dengan cetak kemasan rotogravure.

Mesin rotogravure membutuhkan waktu yang cukup lama dalam proses pembuatan cetak kemasan. Mesin cetak kemasan rotogravure menggunakan silinder yang memakan proses pembuatan cukup lama sekitar 4 sampai 5 hari. Waktu tersebut cukup banyak dan dilakukan sebelum proses pencetakan berlangsung.

Dari segi penggunaan warna

Penggunaan warna yang ada pada mesin cetak digital bisa dikatakn tidak terbatas atau ringkasnya full color. Desain yang bisa dicetak dengan penuh warna ini merupakan salah satu keunggulan dari penggunaan warna. Konsep digital yang ada bahkan sampai ke teknik pewarnaan yang ada di mesin cetak ini.

Berbeda dari mesin digital, rotogravure punya tinta dan penggunaan warna yang terbatas. Penintaan yang digunakan pun juga menggunakan sistem sirkulasi. Jika ada warna khusus, perlu dikelola secara manual terlebih dahulu.

Kesimpulan

Saat ini penggunaan digital bisa dikatakan mendominasi hampir banyak sektor, mulai dari teknologi internet hingga percetakan kemasan. Bagi Anda yang memiliki bisnis yang mengharuskan pemakaian kemasan, sebaiknya pertimbangkan untuk menggunakan mesin digital dalam pencetakan kemasan yang dilakukan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *